Sebuah perusahaan asal Jerman bernama Novaled nampaknya
akan segera diakuisisi oleh Samsung. Hal ini terungkap dalam laporan
yang ditulusi Bloomberg, di mana Samsung melakukan akuisisi ini untuk
meningkatkan kualitas layar Super AMOLED.
Novaled sendiri merupakan sebuah perusahaan yang mengembangkan
teknologi PIN OLED. Teknologi ini pun memungkinkan layar LED memiliki
konsumsi power yang rendah.
Juru bicara Samsung, Lee Tae Hun mengatakan bahwa akuisisi tersebut
masih dalam tahap review di lingkup internal. Untuk mengakuisisi
Novaled, Samsung sendiri diperkirakan akan mengeluarkan uang sebesar 200
juta USD atau sekitar 2 triliun rupiah.
Novaled sendiri saat ini termasuk dalam 10 perusahaan paling inovatif
versi Lux Research. Chief Marketing Officer Novaled, Gerd Guenther
kepada Bloomberg mengungkapkan bahwa mereka memang tengah dalam tahap
pembicaraan dengan Samsung. Namun lebih dari itu, dia enggan untuk
mengungkapkannya pada publik.
No comments:
Post a Comment